Tubuhnya ditemukan dengan luka gigit setelah ia sempat dilaporkan menghilang.
Sedangkan dua orang lainnya terbunuh di Sungai Tebicuary, Villa Florida, Misiones, dengan tubuh dipenuhi luka gigitan piranha.
Selain itu juga ada laporan tujuh serangan piranha yang terjadi saat hari Tahun Baru, Sabtu (1/1/2022), di pantai klub renang Bella Vista di Itapua.
Manajer klub Adrian Cardoza mengatakan, mereka akan menempatkan bahan kimia di air untuk membuat piranha menjauh.
Menurut ahli biologi, Julio Javier Capli, kebanyakan serangan terjadi saat musim kawin.
Baca Juga: Dikunyah Ikan Piranha, Jempol Kaki dan Tumit Ayah-Anak Terkoyak Mengerikan
Tetapi bisa juga terjadi saat cuaca panas, ketika debit air sungai menjadi rendah.
Menurut Capli, piranha bisa bersembunyi di balik tanaman laut sebelum menyerang orang.
Piranha biasanya bergerak berkelompok, dan piranha jantan biasanya menyerang untuk melindungi piranha muda.
Serangan gigitan sendiri biasanya terjadi di dalam air, dan bukannya melompat seperti yang kerap diperlihatkan di film.
Sumber : Daily Star
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.