BANDUNG, KOMPAS.TV - Nabila Ishma membuat haru warganet usai terlihat bertakziah di rumah duka, Gedung Pakuan, Bandung, Jawa Barat dengan bersimpuh di depan peti jenazah sang kekasih, Emmeril Kahn Mumtadz.
Ini adalah pertemuan pertama Nabila Ishma dengan Eril yang tertangkap kamera sejak anak Gubernur Ridwan Kamil itu dinyatakan hilang di sungai Aare, Bern, Swiss pada 26 Mei 2022 lalu.
Dalam momen yang terekam kamera Kompas TV, terlihat Nabila Ishma yang mengenakan busana serba hitam terduduk lemas di depan jenazah Eril.
Momen gadis 21 tahun itu melayat membuat haru warganet hingga videonya viral di media sosial.
Baca Juga: Tak Semua Boleh Mendekat ke Liang Lahad, Pemakaman Eril Bisa Disaksikan Melalui TV Plasma
Diketahui, Nabila Ishma datang ke Gedung Pakuan untuk takziah pada Minggu (12/6/2022) malam.
Awalnya, Nabila Ishma datang bersama teman-temannya yang membantu menuntun tubuhnya agar kuat berdiri.
Nabila lantas memberikan penghormatan terakhir untuk jenazah Eril kemudian tiba-tiba terduduk dan menangis.
Meski mengenakan masker, dari mimik wajahnya, ia terlihat berbicara sebentar di depan jenazah Eril sebelum dibangunkan dua temannya mengingat antrean orang bertakziah yang mulai mengular.
Setelah tamu mulai kosong, Nabila kembali bersimpuh sendirian di depan jenazah sang kekasih yang telah membersamainya sejak lama itu.
Ia kemudian berbicara kembali seakan menumpahkan rasa rindunya dan berusaha untuk ikhlas merelakan Eril untuk selamanya.
Nabila Ishma juga sempat mengungkapkan rasa dukacitanya untuk putra sulung Ridwan Kamil itu melalui Instagram.
Usai kabar jenazah Eril ditemukan di Bendungan Engehalde pada 8 Juni 2022 itu, ia mengungkapkan tak sabar untuk bertemu kembali.
Baca Juga: Warga Lantunkan Lafaz Tahlil hingga Histeris Iringi Jenazah Eril ke Pemakaman di Cimaung
"Sebentar lagi kita ketemu lagii rill. Setelah itu, kamu bisa pulang dengan tenang.. Insyaallah kita bisa bertemu lagi suatu saat nanti di syurga Allah," tulis Nabila.
Jenazah Eril kini sudah diberangkatkan dari Gedung Pakuan, Bandung ke pemakaman Desa Cimaung pada pukul 09.00 WIB pagi ini, Senin (13/6/2022).
Rencananya, jenazah Eril akan dimakamkan di makam keluarga di Cimaung pada pukul 11.00 WIB.
Proses pemakaman ini hanya diperuntukkan bagi keluarga dan kerabat dekat dan ditutup untuk umum.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.