Kompas TV entertainment selebriti

Tak Perlu Disemir, Berikut Cara Alami Atasi Rambut Beruban dengan Daun Pandan

Kompas.tv - 4 Juli 2021, 09:56 WIB
tak-perlu-disemir-berikut-cara-alami-atasi-rambut-beruban-dengan-daun-pandan
Ilustrasi rambut beruban (Sumber: Shutterstock)
Penulis : Ade Indra Kusuma | Editor : Fadhilah

JAKARTA, KOMPAS.TV - Uban tidak hanya dialami oleh orang yang sudah berusia lanjut. Mereka yang masih muda juga bisa mengalami hal ini.

Untuk mengatasi rambut yang beruban, tak sedikit orang yang memilih jalan pintas dengan mengecatnya.

Sayangnya, rambut yang sudah dicat biasanya akan lebih rentan rusak apalagi jika tidak dirawat.

Nah, untuk mengatasi rambut beruban ternyata bisa menggunakan bahan-bahan alami, seperti daun pandan.

Wah, bagaimana cara menggunakannya?

Melansir Yingandyangliving, berikut cara alami mengatasi rambut beruban dengan daun pandan:

Bahan-bahan:

  • 1 lembar daun pandan
  • 10 lembar daun waru muda
  • 1 genggam daun urang aring
  • 5 lembar daun mangkok
  • 10 kuntum bunga melati
  • 1 kuntum bunga mawar

Cara membuat:

  1. Cuci bersih semua bahan, potong kecil-kecil.
  2. Rebus semua bahan tersebut dengan minyak wijen, minyak kelapa, dan minyak kemiri (masing-masing 1/2 cangkir), hingga mendidih.
  3. Setelah itu dinginkan kemudian saring.
  4. Oleskan campuran minyak dan herbal tersebut pada seluruh kulit kepala sambil dipijat ringan.

Agar hasilnya maksimal, sebaiknya menggunakan ramuan daun pandan ini ketika menjelang tidur, bangun tidur, atau pagi dan sore hari.

Setelah selesai, keramaslah dengan air panas.

Selamat mencoba!




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x