Kompas TV entertainment film

So Not Worth It hingga Kingdom: Ashin of The North, Deretan Serial Korea di Netflix yang Tayang 2021

Kompas.tv - 25 Februari 2021, 20:36 WIB
so-not-worth-it-hingga-kingdom-ashin-of-the-north-deretan-serial-korea-di-netflix-yang-tayang-2021
Serial Korea yang akan segera tayang di Netflix tahun 2021, mulai dari So Not Worth It hingga sidequel Kingdom (Sumber: Twitter/NetflixID)
Penulis : Gempita Surya

Hellbound

Hellbound merupakan serial tentang fenomena supernatural yang dialami oleh ornag-orang yang dikutuk ke neraka.

Serial ini dibintangi Yoo Ah In, Park Jeong Min, Kim Hyun Ju, Won Jin Ah, dan Yang Ik June.

All of Us Are Dead

All of Us Are Dead berkisah tentang sekelompok orang yang terjebak di sebuah gedung SMA saat virus zombie menyebar.

Yoon Chan Yeong, Park Ji Hu, Cho Yi Hyun, Lomon, dan Yoo In Soo akan membintangi judul ini.

Kingdom: Ashin of The North

Cerita zombie lainnya yang hadir di Netflix tahun 2021, dibintangi oleh Gianna Jun dan Park Byung Eun. 

Kingdom: Ashin of The North merupakan sidequel dari Kingdom, berkisah tentang Ashin yang akan mengungkap misteri soal tanaman kebangkitan.

So Not Worth It

Sebuah serial komedi situasi tentang kehidupan pelajar dari berbagai negara yang tinggal seasrama kampus di Seoul.

Serial ini dibintangi oleh Park Se Wan, Shin Hyeon Seung, Youngjae GOT7, Minnie (G)I-DLE, dan Han Hyun Min.

Lee Su Geun: The Sense Coach dan Paik's Spirit

Kedua judul ini merupakan serial dengan format non-drama/film yang akan ditayangkan Netflix.

Lee Su Geun dalam Lee Su Geun: The Sense Coach akan ber-stand up dengan gaya komedi ad-lib.

Sedangkan Baek Jong Won dalam Paik's Spirit akan ngobrol tentang hidup bersama para selebriti papan atas Korea dan ahli dari berbagai profesi.

Baca Juga: Catat Tanggalnya! Love Alarm Season 2 Tayang 12 Maret di Netflix

Pada hari yang sama, Netflix juga mengumumkan produksi film original Korea pertama yang merupakan hasil produksi Netflix sendiri di acara See What’s Next Korea Virtual, Kamis (25/2/2021).

Film-film tersebut bertajuk Carter karya sutradara Jung Byung-gil dan Moral Sense (judul sementara) karya Park Hyun-jin. Keduanya akan memulai produksi tahun ini.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x