Kompas TV bisnis ekonomi dan bisnis

Tukar Baterai Kendaraan Listrik Nggak Ribet: Datang, Buka Aplikasi PLN Mobile, Jalan Lagi

Kompas.tv - 13 Oktober 2022, 11:36 WIB
tukar-baterai-kendaraan-listrik-nggak-ribet-datang-buka-aplikasi-pln-mobile-jalan-lagi
Stasiun Penukaran Baterai Kendaraan Listrik Umum (SPBKLU) milik PT PLN (Persero) (Sumber: BPMI Setpres)
Penulis : Fransisca Natalia | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV –  Hadirnya Stasiun Penukaran Baterai Kendaraan Listrik Umum (SPBKLU) untuk mempermudah penukaran baterai pengguna motor listrik. Pengguna motor listrik cukup menukarkan baterainya ke SPKBLU dan tidak perlu lagi menunggu pengisian daya listrik.

Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo mengatakan, hal ini sebagai wujud dukungan PLN terhadap ekosistem kendaraan listrik. Konsepnya pun menurutnya sangat mudah.

Pengguna motor listrik cukup datang ke SPBKLU, buka aplikasi PLN Mobile. Lalu tukar baterai dengan yang dayanya sudah terisi penuh dan siap untuk digunakan.

“Hanya sekitar satu menit, lewat PLN Mobile langsung dapat baterai dengan daya penuh," katanya dalam rilis yang diterima Kompas TV, Rabu (12/10/2022).

Mengenai ini, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif pernah mengatakan, penukaran baterai bisa dilakukan dengan membayar Rp10.000 per hari.

“Biaya bahan bakar kalau pakai BBM itu Rp30.000 per hari, tetapi kalau pakai swap baterai hanya Rp10.000 per hari, itu all day,” sebutnya.  

Arifin juga mengatakan, pengoperasian SPBKLU ini akan mendorong evolusi kendaraan bermotor, dari sebelumnya menggunakan bahan bakar minyak menjadi bahan bakar listrik.

Baterai penuh bisa tempuh jarak 60 km

SPBKLU kini telah banyak digunakan oleh pengguna motor listrik. Kemudahannya juga telah dirasakan oleh salah satu pengemudi ojek daring di Jakarta, Achmad Iskandar.

Menurutnya untuk satu baterai penuh bisa digunakan untuk menempuh jarak sekitar 60 kilometer.

"Saya setiap hari bisa lebih dari 60 km. Hadirnya SPBKLU ini membuat penggunaan motor listrik lebih mudah, karena mengganti baterainya cepat dan bisa kembali bekerja mengantar penumpang," ujarnya.

Adapun PLN menargetkan pengoperasian 70 unit Stasiun Penukaran Baterai Kendaraan Listrik Umum (SPBKLU) pada tahun ini.

Hingga September 2022, PLN telah lebih dulu melakukan uji coba operasional 16 unit SPBKLU yang ada di Jakarta. SPBKLU ini merupakan bagian dari kerja sama antara PLN - BRIN - Grab dan Viar.

Pada Oktober, PLN akan menambah 4 unit lagi SPBKLU dan 50 unit SPBKLU di bulan Desember.

SPBKLU ini infrastruktur penting dalam mendorong masifnya kendaraan listrik di Indonesia. Pasalnya,  untuk bisa mendorong pertumbuhan kendaraan listrik, banyak didorong dari kendaraan roda dua.

“Ditambah saat ini harga motor listrik sudah bersaing dengan motor berbahan bakar minyak," ujar Darmawan.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x

A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: