JAKARTA, KOMPAS.TV – Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan meminta produsen mobil China, PT SGMW (Wuling Motor Indonesia) mulai memasarkan mobil listrik buatannya paling lambat pada akhir 2022.
"Kalau bisa dipasarkan secepatnya, akhir 2022, agar masyarakat bisa beralih ke mobil listrik lebih cepat," sebut Luhut dalam keterangan tertulis di Jakarta, Jumat (1/10/2021).
Luhut menyampaikan hal tersebut usai mengunjungi PT SGMW di Karawang, Jawa Barat, Kamis (30/9/2021) untuk melihat perkembangan produksi mobil listrik.
Dalam kunjungan tersebut, Luhut didampingi Menteri Perhubungan Budi Karya dan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin.
Adapun, Pabrik Wuling telah diresmikan sejak 2017 dan telah memproduksi berbagai jenis mobil dan kini merambah pasar mobil listrik yang ramah lingkungan.
Wuling Motors Indonesia juga mendukung program elektrifikasi kendaraan di Indonesia dengan cara memperkenalkan berbagai macam kendaraan listrik untuk masyarakat.
Pabrikan otomotif itu telah menunjukkan kesiapannya menyambut era percepatan mobil listrik yang dicanangkan oleh pemerintah melalui kehadiran beragam lini 'EV' yang telah ditampilkan kepada masyarakat dalam beberapa kesempatan pameran.
Baca Juga: Airlangga: Penunjukkan Lodewick Jadi Wakil Ketua DPR Telah Dapat Restu dari Luhut Binsar Pandjaitan
Berbagai langkah studi pun masih dilakukan untuk mengembangkan ekosistem dan menyesuaikan regulasi, kebutuhan serta potensi pasarnya di Indonesia.
Diketahui, lini produk Wuling di segmen kendaraan listrk di negara asalnya didominasi kelas microcar yang merupakan bagian dari Global Small Electric Vehicle (GSEV) seperti E100, E200, E300 dan Hongguang Mini EV yang baru diluncurkan.
Wuling pernah memamerkan E100 dalam salah satu pameran otomotif terbesar di Indonesia di Jakarta, Surabaya, Makassar, dan Medan.
Lini 'EV' seri E dari Wuling telah menjadi lini kendaraan listrik yang paling banyak terjual di China saat ini.
Bersamaan dengan itu, PT SGMW (Wuling Motor Indonesia) juga melakukan donasi 40.000 dosis vaksin Sinopharm kepada pemerintah yang diserahkan secara simbolis ke Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin yang hadir secara langsung.
Baca Juga: PLN Beri Diskon 30 Persen Tarif Isi Daya bagi Pengguna Mobil Listrik
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.