Kompas TV bisnis kompas bisnis

Awal Pekan, Hari Ini, Senin 14 Juni 2021, Harga Emas 24 Karat di Pegadaian Masih Tak Beranjak

Kompas.tv - 14 Juni 2021, 07:43 WIB
awal-pekan-hari-ini-senin-14-juni-2021-harga-emas-24-karat-di-pegadaian-masih-tak-beranjak
Ilustrasi emas batangan 24 karat yang dijual di Pegadaian pada hari ini, Senin, 14 Juni 2021.  (Sumber: Kontan/Fransiskus Simbolon)
Penulis : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV- Awal pekan, harga emas batangan 24 karat yang dijual di Pegadaian dibuka dengan harga yang belum beranjak dibanding hari sebelumnya, Minggu (13/6/2021).

Pada hari ini, Senin (14/6/2021), harga emas batangan 24 karat baik untuk cetakan Antam maupun UBS masih stagnan.

Melansir laman resmi Pegadaian, harga emas 24 karat ukuran terkecil yakni 0,5 gram untuk Antam dijual dengan harga Rp548.000, sementara dengan ukuran yang sama pada UBS dipatok seharga Rp514.000.

Lalu, masih sama dengan posisi hari sebelumnya, harga emas UBS ukuran 1 gram dijual seharga Rp962.000, sedangkan emas ukuran yang sama untuk cetakan Antam dibanderol Rp991.000.

Baca Juga: Catat, Harga Emas di Pegadaian Hari Ini, Jumat 11 Juni 2021 Turun Lagi Nih!

Emas 24 karat UBS dengan ukuran 5 gram dibanderol Rp4.715.000, sedangkan emas cetakan Antam dijual Rp4.712.000.

Kemudian cetakan 10 gram harga emas UBS dipatok Rp9.380.000, sedangkan emas 24 karat Antam dihargai Rp9.367.000.

Emas batangan 25 gram cetakan UBS dihargai Rp23.404.000 sedangkan ukuran 50 gram di Pegadaian dijual seharga Rp 46.712.000.

Sementara itu, harga emas batangan 25 gram cetakan Antam Rp23.284.000 dan ukuran 50 gram dijual di Pegadaian senilai Rp 46.485.000.

Baca Juga: Info Harga Emas Batangan Antam, Kamis 10 Juni 2021 untuk Kota Semarang Turun Rp 3.000 per Gram

Adapun untuk ukuran 100 gram, Pegadaian membanderol harga emas UBS sebesar Rp93.386.000, sedangkan emas Antam Rp92.888.000.

Sementara, ukuran emas paling besar, yaitu 1.000 gram, dibanderol Rp931.474.000 untuk UBS dan Rp 927.284.000untuk emas Antam.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x