Cara Mengajarkan Anak tentang Kebersihan
Gaya hidup | 8 Agustus 2022, 12:37 WIBHal ini dilakukan agar anak paham mengapa mereka harus melakukan itu dan bukan hanya semata-mata karena disuruh. Dengan komunikasi, pemahaman dan daya kritis mereka akan jadi lebih terbuka. Pelajaran ini pun akan terpatri hingga mereka dewasa nanti.
Baca Juga: Kapan Waktu yang Tepat untuk Orangtua Ajarkan Anak Belajar Membaca?
Lakukan Secara Bersama-sama
Cara lainnya yang bisa dilakukan adalah membersihkan rumah secara bersama-sama. Kegiatan ini bisa dijadwalkan secara rutin tiap minggu atau bulan.
Selain rumah jadi bersih, aktivitas ini mampu mengeratkan hubungan antara orangtua dan anak. Membersihkan rumah pun bisa lebih efisien karena semua anggota keluarga turut andil.
Apabila sang anak berjenis kelamin laki-laki, mereka juga akan paham bahwa membersihkan rumah bukan hanya tugas anak perempuan.
Berikan Apresiasi
Setelah berhasil menjaga kebersihan, berikanlah apresiasi kepada mereka. Hal ini akan membuat anak merasa bahwa usaha mereka telah dihargai.
Jika bentuk apresiasi ini ingin diberikan dalam bentuk uang sebenarnya tak apa-apa. Namun, harus diperhatikan juga jumlah dan frekuensinya agar tidak terlalu sering.
Baca Juga: Intip Cara Pasangan Fairuz A Rafiq dan Sonny Septian Ajarkan Anak Pandai Mengaji
Ajak Mereka untuk Berdonasi
Dari kegiatan bersih-bersih, pasti ada barang yang sudah tak terpakai lagi. Misalnya, mainan atau baju-baju anak yang sudah tidak muat.
Kita bisa mengajarkan pada anak kalau barang-barang itu bisa didonasikan pada lembaga yang membutuhkan. Kegiatan ini juga bisa membuat anak belajar untuk saling tolong-menolong.
Ternyata, mengajarkan kebersihan pada anak bisa dilakukan dengan cara yang mudah. Namun, mampu memberikan manfaat yang besar.
Dengarkan dongeng menarik lainnya, seperti fabel, legenda, dan kisah-kisah kehidupan, hanya melalui siniar Dongeng Pilihan Orangtua di Spotify. Ikuti juga siniarnya agar tak tertinggal tiap ada episode terbaru yang tayang tiap Senin, Rabu, dan Jumat!
Penulis: Alifia Putri Yudanti dan Ristiana D. Putri
Penulis : Ristiana D Putri Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV