Masuk Gili Trawangan Jelang MotoGP Mandalika Wajib Vaksin Booster? Pihak Berwenang: Tidak Benar Itu
Wisata | 17 Maret 2022, 15:09 WIBGILI TRAWANGAN, KOMPAS.TV – Jelang gelaran MotoGP Mandalika, wisatawan yang hendak menyeberang ke kawasan Gili Tramena (Trawangan, Meno, dan Air) di Kabupaten Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat, tidak diwajibkan vaksin booster.
Pernyataan itu dilontarkan sejumlah pihak berwenang terkait, menyoal beredarnya pemberitaan salah satu media online yang menyebutkan bahwa wisatawan harus sudah menerima vaksin booster untuk memasuki kawasan tiga Gili.
Pasalnya, pemberitaan yang meresahkan para pelaku pariwisata di Gili Tramena itu dinilai bakal menghambat aliran wisatawan yang masuk ke kawasan wisata di Lombok Utara jelang MotoGP Mandalika.
“Tidak ada aturan yang mengatakan bahwa wisatawan yang mau masuk Gili Trawangan harus vaksin booster,” kata Ketua Gili Hotel Association (GHA) Lalu Kusnawan saat dihubungi KOMPAS.TV, Kamis (17/3/2022).
Baca Juga: BMKG: Balapan MotoGP Mandalika 2022 Berpotensi Hujan Lebat, Waspada!
Menurutnya, pihak terkait seperti Dinas Kesehatan Lombok Utara berkoordinasi dengan kepolisian setempat memang telah menyiapkan vaksin booster bagi mereka yang sudah waktunya menjalani vaksin dosis ketiga itu. Namun, tidak wajib.
“Program vaksin yang sedang berjalan saat ini adalah percepatan vaksinasi. (Wajib vaksin booster) itu tidak merupakan suatu kewajiban. Aturan perjalanan nasional yang kita pakai. Ini harus diluruskan,” tutur Lalu Kusnawan yang juga menjabat sebagai Koordinator Wilayah Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kabupaten Lombok Utara.
Bantahan senada pula diungkapkan oleh Kapolsek Pemenang Iptu Lalu Eka Arya.
“Tidak ada itu (wajib vaksin booster). Kalau belum masuk waktunya, masak kita paksa orang vaksin? Vaksin (dosis) 1 – 2 itu kan wajib untuk perjalan laut, darat, udara (domestik). Tapi, tidak ada itu (wajib vaksin booster),” urainya kepada KOMPAS.TV, Kamis (17/3/2022).
Baca Juga: 3 Masjid Indah di Sekitar Mandalika, Bisa Nonton Moto GP Dilanjut Wisata Religi
Penulis : Vyara Lestari Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV