Pria Tewas Dibakar Massa karena Dituduh Mencuri, Ternyata Tidak Ada Motor Warga yang Hilang
Peristiwa | 20 Oktober 2021, 21:24 WIBBANGKALAN, KOMPAS.TV - Seorang warga Desa Parseh, Kecamatan Socah, berinisial R tewas dibakar bersama dengan satu unit sepeda motor milik korban.
Peristiwa tersebut diketahui terjadi di Desa Duwek Buter, Rabasan, Bangkalan, Jawa Timur, pada Selasa (5/10/2021).
Baca Juga: Oknum Polisi dan ASN Jadi Tersangka Perampokan Mobil dan Penodongan Senjata Api
Korban pria berinisial R tersebut dibakar massa karena diduga telah mencuri sepeda motor. Namun, ternyata penyelidikan polisi menunjukkan hasil yang berbeda.
Satreskrim Polres Bangkalan menyatakan, dari hasil penyelidikan, ternyata tidak ada satu pun warga desa tersebut yang kehilangan sepeda motor.
Kapolres Bangkalan AKBP Alith Alarino mengatakan, saat ini polisi telah menetapkan dua orang sebagai tersangka dalam kasus main hakim sendiri tersebut.
Baca Juga: Rugi Sampai Rp 300 Juta, Warga Sukoharjo Tertipu Investasi Jual Beli Tabung Gas
Adapun dua tersangka tersebut masing-masing berinisial NH (60) dan MH (71). Keduanya merupakan warga Desa Duwek Buter. Pelaku diduga menghabisi pria yang dikira mencuri itu secara sadis.
"Kami menetapkan dua orang sebagai tersangka atas kasus pembunuhan, dan ada kerangka sepeda motor milik korban yang diduga sebagai pelaku pencurian," kata Alith dikutip dari Surya.co.id pada Rabu (20/10/2021).
Alith mengatakan, Polres Bangkalan meminta pelaku lain yang saat ini telah melarikan diri untuk segera menyerahkan diri.
Penulis : Tito Dirhantoro Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Surya.co.id