Ini 7 Rute Mobil Listrik Gratis untuk Wisatawan Berkeliling di Kota Solo
Wisata | 17 Oktober 2021, 13:45 WIBRute 5: Pura Mangkunegaran-Pasar Antik triwindu-Kampung Batik Kauman
Rute 6: Pasar Gede-Jurug Solo Zoo-Bengawan Solo Layana
Rute 7: Pasar Ikan Balaikambang-Sendratari Ramayana
Lebih lanjut Hari mengatakan untuk saat ini tidak ada biaya yang dikenakan bagi wisatawan yang hendak menjajal mobil listrik.
Selain mobil listrik, wisatawan yang datang ke Kota Solo juga dapat menjajal sejumlah moda transportasi wisata lainnya, seperti kereta wisata (Sepur Klutuk Jaladara) dan bus pariwisata (Wekudara).
Perlu diketahui, sebelumnya Pemkot Solo menerima hibah delapan unit mobil listrik wisata dari Tahir Foundation senilai Rp 1,4 miliar di halaman Pendapi Gede Kompleks Balai Kota Solo, Jumat (15/10/2021).
Ketua Yayasan Tahir Foundation Dato Sri Tahir mengatakan, mobil listrik wisata tersebut memiliki kapasitas 8-11 kursi dengan penggerak motor 72V 7.5KW.
Panjang mobil listrik itu disebutkan 5,1 meter, lebar 1,5 meter, dan tinggi 1.920 meter. Beratnya sendiri sekitar 700 kg.
Baca Juga: Kembali Kalah Gugatan, Gibran: Pokoknya Kita Perjuangkan, Sriwedari Milik Warga Solo
Penulis : Nurul Fitriana Editor : Purwanto
Sumber : Kompas TV