> >

Ini 7 Rute Mobil Listrik Gratis untuk Wisatawan Berkeliling di Kota Solo

Wisata | 17 Oktober 2021, 13:45 WIB
Delapan mobil listrik yang akan melayani tour wisata ke sejumlah objek wisata di Kota Solo (Sumber: Instagram/@Pemkot_Solo)

SOLO, KOMPAS.TV - Kini Kota Solo memiliki banyak pilihan moda transportasi untuk menunjang kebutuhan para wisatawan. Salah satunya delapan mobil listrik yang akan melayani tour wisata ke sejumlah objek wisata.

Menurut Kepala Dinas Perhubungan Kota Surakarta Hari Prihatno mengatakan delapan mobil listrik itu merupakan hibah dari Tahir Foundation.

Nantinya kata Hari, akan dimanfaatkan untuk sektor kepariwisataan terutama sebagai moda transportasi ke sejumlah destinasi wisata. Adapun yang sudah disiapkan sebanyak 7 rute.

“Ada tujuh rute yang kami siapkan. Nanti digunakan untuk tour wisata ke sejumlah destinasi wisata,” terang Hari beberapa waktu lalu.

Berikut ini rute mobil listrik yang disiapkan Pemkot Solo untuk menunjang kebutuhan wisatawan di Kota Bengawan:

Baca Juga: Lowongan Kerja Shopee Solo Untuk D1-S1 Semua Jurusan, Ini Syarat Lengkapnya

Rute 1: Lokananta-Istana Batik Keris-Kampung Batik Laweyan-Pusat oleh-oleh Jongke

Rute 2: Museum Keris-Museum Radya Pustaka-Museum Danar Hadi/Wuryoningratan-Museum Tumurun

Rute 3: Wayang Orang Sri Wedari-Kuliner Galabo-Koridor Gatot Subroto (Malam hari)

Rute 4: Keraton Kasunanan-Baluwarti-Klewer-Ndalem Njoyokusuman

Penulis : Nurul Fitriana Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU