Tidak Cuma Satu Poster Kritik, Ini 7 Poster BEM UNS untuk Sambut Presiden Jokowi
Peristiwa | 13 September 2021, 23:24 WIBSOLO, KOMPAS.TV - Poster kritik yang dibentangkan mahasiswa Universitas Negeri Sebelas Maret (UNS) Solo, Jawa Tengah, dibuat tidak hanya satu.
Rencananya, seluruh poster yang telah dibuat akan dibentangkan guna menyambut kedatangan Presiden RI Joko Widodo yang sedang melakukan kunjungan kerja ke UNS Solo.
Namun, saat poster kritik 'Pak Tolong Benahi KPK' dibentangkan di halte Batik Solo Trans (BST), mahasiswa pembentang justru ditangkap oleh aparat kepolisian. Padahal isi posternya bernada sopan.
"Isinya sopan enggak ada yang aneh-aneh seperti ujaran kebencian, kami lebih menggunakan bahasa 'Pak Tolong Benahi KPK' 'Pak tolong sejahterakan petani'," kata Presiden BEM UNS Zakky Musthofa saat dihubungi Kompas TV, Senin (13/9/2021).
Sementara itu, sejumlah poster lain yang sudah disiapkan untuk dibentangkan terpaksa batal lantaran 10 orang mahasiswa ditangkap polisi.
Adapun poster lainnya, berisi kritik terkait persoalan HAM dan persoalan para petani.
Berikut isi poster yang telah dibuat mahasiswa UNS untuk menyambut Presiden Jokowi:
- Pak Tolong Beri Ruang Aman Bagi Kami
- Pak Kami Bingung Mau Mengadu Kemana Lagi
- Terima kasih Pak Telah Jaga Lingkungan Kami
- Pemulihan Ekonomi dan Kesehatan Bukan Trade Off
- Pak Tolong Dukung Petani Lokal
- Pak Tolong Benahi KPK
- Terima kasih Pak Kami Bisa Beli Pupuk
Baca Juga: Mahasiswa Pembentang Poster di Solo Dibebaskan, BEM UNS Menilai Penangkapan oleh Aparat Berlebihan
Diberitakan sebelumnya, sepuluh mahasiswa Universitas Sebelas Maret (UNS) pembentang poster di Solo, Jawa Tengah, telah dibebaskan aparat kepolisian pada pukul 15.30 WIB.
Namun Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UNS menilai sikap dan tindakan aparat kepolisian yang menangkap sepuluh mahasiswa tersebut, berlebihan.
Penulis : Nurul Fitriana Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas TV