Ganjar akan Tindak Keras Pelaku yang Berani Main-Main Soal Obat di Jateng
Berita daerah | 13 Juli 2021, 08:40 WIBPadahal, tambahnya, seringkali pabrikan mengeluarkan HET jenis obat lebih dulu dari ketetapan pemerintah. Hal inilah yang membuat dilema di tingkat masyarakat bawah. “Jadi harus disesuaikan. Tapi intinya tidak boleh ada yang main-main soal ini,” pungkas Ganjar.
Respon Ganjar di atas menyusul laporan Polres Grobogan yang berhasil mengungkap penjualan obat di atas HET yang telah ditentukan oleh Menkes di masa pandemi Covid-19.
Sebuah apotek di Bugel Kecamatan Godong kedapatan menjual salah satu obat dengan cukup tinggi dari harga sebenarnya.
Obat yang dijual adalah Azithromycin Dihydrate 500 mg, yang merupakan salah satu obat yang masuk dalam ketentuan Menkes di masa PPKM Darurat. Sesuai HET, obat itu dihargai Rp1.700 per butir atau Rp17.000 per strip. Namun oleh apotek di Grobogan itu, dijual Rp100.000 per strip.
Baca Juga: Masih Banyak Warga Jateng Ngeyel Aturan PPKM Darurat, Ganjar Pranowo: Kasih Edukasi Harus Sabar
Penulis : Hedi Basri Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV