> >

Rangka eSAF Motor Honda Bermasalah? Bawa ke Bengkel Resmi, KNKT: Gratis!

Otonews | 29 Agustus 2023, 10:06 WIB
Sasis atau rangka eSAF yang dipakai di sejumlah motor matic Honda. (Sumber: Motorplus/Niko)

"Kalau ada konsumen yang mengeluh terkait dengan rangka honda eSAF tadi, bisa menghubungi AHASS terdekat untuk mendapatkan layanan pemeliharaan perawatan sesuai dengan kondisi yang ada. Gratis," ucap Wildan, Senin, dikutip dari Kompas.com

"Nanti kondisinya seperti apa kan belum tentu harus diganti. Jadi harus diperiksa dulu dan sebagainya," kata Wildan.

"Makanya tadi saya sampaikan akan mendapatkan pemeliharaan dan perawatan sebagaimana kondisi yang dibutuhkan. Yang dibutuhkan apa? Kalau memang harus diganti ya diganti, kalau memang hanya diperbaiki, di-maintenance, dan sebagainya, ya di-maintenance," sambungnya. 

Sebagai informasi, keputusan ini merupakan salah satu tindak lanjut dari pertemuan antara Kemenhub, KNKT, dan PT AHM pada Senin (28/8). 

Rapat ini bertujuan untuk menelusuri akar permasalahan serta meminta penjelasan soal rangka eSAF yang patah dan viral di media sosial. 

Hal ini dilakukan dalam rangka memastikan terwujudnya kendaraan bermotor yang aman.

Baca Juga: Daftar Motor Honda dengan Rangka eSAF dan Cara Klaim Garansi jika Berkarat dan Rusak

 

Penulis : Kiki Luqman Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas.com


TERBARU