> >

Klub Serie A Bisa Mulai Kembali Berlatih pada 18 Mei

Kompas sport | 27 April 2020, 15:22 WIB
Serie A (Sumber: instagram@seriea)

Pada tanggal tersebut area publik dan taman bakal kembali di buka, dan masyarakat bisa mengunjungi relasinya di wilayah yang sama.

“Kami akan mengevaluasi jika kondisinya sesuai untuk menyelesaikan liga yang tertunda. Jika kami mencapai kesepakatan, kami akan melakukannya dan memastikan langkah-langkah keselamatan maksimal,” ujarnya dikutip Sky Sports.

Baca Juga: 18 Pemain Asia Ini sempat Mentas di Serie A

“Kami mencintai para pemain sepak bola dan tak ingin mereka menjadi sakit,” lanjut Conte.

Meski begitu, politikus berusia 55 tahun tersebut menegaskan sangat penting bagi masyarakat untuk tetap menjalani pembatasan sosial meski lockdown sudah dihentikan.

“Jika masyarakat tidak mengikuti arahan terbaru, bahaya wabah akan kembali meningkat. Semua itu akan berjalan tanpa kontrol, tingkat kematian akan meningkat dan kami akan merasakan kerusakan ekonomi yang tak bisa diperbaiki,” katanya.

Penulis : Haryo-Jati

Sumber : Kompas TV


TERBARU