> >

Asian Para Games 2022: Indonesia Tambah Satu Emas dari Cabang Para Cycling

Sports | 27 Oktober 2023, 16:04 WIB
Atlet balap sepeda Putri NPC Indonesia Sri Sugiyanti dan Nimal Magfiroh (tengah) saat menerima medali emas nomor road race putri, di Chunan Jienshou Sports Centre Hangzhou, China, Jumat (27/10/2023). (Sumber: ANTARA/HO- Humas NPC Indonesia.)

"Para Cycling NPC Indonesia untuk nomor road race menargetkan satu medali perunggu saja, tetapi bisa menyabet satu emas, satu perak, dan satu perunggu. Ini, memang luar biasa," kata Fadilah.

Sementara itu, penampilan Sri Sugiyanti dengan dipiloti oleh Nimal Magfiroh dinilai sangat luar biasa. Mereka sejak start sudah berada di posisi terdepan dan dapat melepaskan diri dari rombongan atlet lainnya.

Pembalap putri Indonesia itu sempat beradu cepat dengan atlet tuan rumah China, namun mereka selalu bertahan di depan hingga mencapai finis.

"Saya acungi jempol kepada pembalap Sugiyanti dan Nimal saat sekitar 50 meter jarak finis beradu sprint dengan pembalap China hingga ke garis finis. Untuk pembalap Indonesia sempat beradu kecepatan dengan pembalap China, tetapi akhirnya Indonesia menjadi juaranya," kata Fadilah dikutip dari Antara.

 

Dikutip dari laman resmi Asian Para Games 2022 hingga pukul 15.24 WIB, Indonesia sudah mengumpulkan sebanyak 24 medali emas, 20 perak, dan 30 perunggu dan berada di urutan kelima klasemen medali Asian Para Games seri ini.

Baca Juga: Medali Emas Asian Para Games 2022 dan Target Tinggi Arianti Selanjutnya

Penulis : Kiki Luqman Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV, Antara


TERBARU