> >

Asian Para Games 2022: Indonesia Tambah Satu Emas dari Cabang Para Cycling

Sports | 27 Oktober 2023, 16:04 WIB
Atlet balap sepeda Putri NPC Indonesia Sri Sugiyanti dan Nimal Magfiroh (tengah) saat menerima medali emas nomor road race putri, di Chunan Jienshou Sports Centre Hangzhou, China, Jumat (27/10/2023). (Sumber: ANTARA/HO- Humas NPC Indonesia.)

HANGZHOU, KOMPAS.TV - Tim Para Cycling Indonesia berhasil menambah medali di ajang Asian Para Games 2022 yang berlangsung di Chunan Jienshou Sports Centre Hangzhou, China, pada hari ini Jumat (27/10). 

Mereka berhasil meraih satu medali emas, satu perak, dan satu perunggu dalam nomor road race.

Pada nomor road race tandem putri, Sri Sugiyanti, yang dipiloti oleh Nimal Magfiroh, meraih medali emas. 

Sementara itu, dalam nomor road race tandem putra, Nurfendi meraih medali perak. 

Sedangkan dalam nomor road race putra C4-5, Sufyan Saori berhasil memperoleh medali perunggu.

Dengan tambahan prestasi ini, kontingen Indonesia dalam nomor para cycling telah mengumpulkan total tiga medali emas, empat medali perak, dan empat medali perunggu. 

Torehan ini melebihi target yang telah ditetapkan untuk Asian Para Games China, yang sebelumnya adalah dua medali emas, dua medali perak, dan dua medali perunggu.

Baca Juga: Asian Para Games 2022: Rifky Raih Emas untuk Indonesia dan Pecahkan Rekor di Asia

Sebagai informasi medali perak yang diraih oleh Nurfendi merupakan pencapaian kedua baginya dalam kompetisi ini.

Pelatih Para Cycling NPC Indonesia Fadilah Umar sangat bersyukur karena cabang olahraga yang ia tukangi mampu memberikan tambahan tiga medali sekaligus.

Penulis : Kiki Luqman Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV, Antara


TERBARU