David De Gea Tak Ingin Lagi Terpilih sebagai Pemain Terbaik Manchester United, Kenapa?
Kompas sport | 23 Juli 2022, 01:05 WIB“Manchester adalah rumah saya. Merupakan hak istimewa, suatu kehormatan, untuk berada di sini dan ini adalah salah satu hal terbaik dalam hidup saya, menjadi bagian dari klub ini," ucapnya.
De Gea pun berharap Manchester United bisa bangkit di musim depan setelah menjalani kampanye yang memalukan pada musim lalu dengan hanya finis di posisi keenam Liga Premier Inggris.
"Saya pikir banyak hal yang harus diubah. Saya pikir kami sangat buruk musim lalu, kami bermain sangat buruk," lanjutnya.
Baca Juga: Erik ten Hag soal Cemoohan kepada Harry Maguire: Jika Main Bagus, Itu Perlahan Menghilang
“Bagi saya, untuk semua orang, itu adalah musim yang sangat sulit, bahkan memalukan. Beberapa pertandingan berantakan, bencana."
"Kita harus belajar dari musim lalu bahwa itu tidak bisa terjadi lagi, karena itu sulit, menyakitkan berada di sana dan kami tidak mampu memenangkan pertandingan bahkan kalah 4-0 atau 5-0."
"Itu tidak dapat diterima, tetapi terkadang Anda harus merasa sakit untuk bangkit dan terus maju," ucapnya.
Saat ditanya apakah musim lalu adalah titik terendah dalam kariernya, De Gea tak menahan diri untuk menjawab.
"Ya, mungkin dalam cara kami bermain dan cara kami kebobolan peluang. Tapi sekarang kami benar-benar berkembang dengan manajer baru. Dia sangat intens, dia membawa hal-hal baru, pemikiran baru, jadi kami perlu beradaptasi dengannya."
“Kami sudah menunjukkan dalam permainan kami dengan menekan tinggi, kami memenangkan bola, kami ingin menjaga bola, mendikte dan kami ingin memimpin permainan. Saya merasakan energi yang baik dalam tim, lebih positif, lebih fokus."
“Kami membutuhkan budaya sepak bola yang lebih baik, hanya memikirkan sepak bola, tidak ada yang lain.
"Dengan manajer baru, kami dalam jalan yang baik. Yang pasti, dia sangat fokus pada sepak bola dan apa yang kami butuhkan dan para pemain merasakan hal yang sama, jadi saya memiliki perasaan yang baik," pungkasnya.
Baca Juga: Ten Hag Puas dengan Lini Depan MU tapi Masih Tunggu Cristiano Ronaldo
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Mirror