> >

Lionel Messi Putuskan Hengkang dari Barcelona, Unjuk Rasa Suporter di Camp Nou Ricuh

Kompas sport | 27 Agustus 2020, 12:19 WIB
Lionel Messi saat meraih Ballon dOr 2019. (Sumber: AP)

Inkonsistensi penampilan Barcelona musim ini, disebut sebagai alasannya untuk segera pergi.

Selain itu, seperti dikutip Diario Ole, Pelatih Barcelona, Ronald Koeman mengatakan kepada Messi bahwa dirinya sudah tak lagi memiliki hak istimewa di tim.

Baca Juga: Baru Ditunjuk Latih Barcelona, Koeman Berpeluang Kehilangan Messi

Messi pun berencana memutus kontraknya dengan membayar klausul pelepasannya dari Barcelona.

Dia pun berharap Presiden Barca, Josep Marie Bartomeu mau melepasnya dengan nilai jauh di bawah 700 juta euro (Rp12 triliun), yang menjadi besaran klausul pelepasannya.

Sejumlah klub dikabarkan siap menampung Messi, salah satunya Manchester City dan Paris Saint-Germain.

Penulis : Haryo-Jati

Sumber : Kompas TV


TERBARU