> >

Rangga dan Petinggi Sunda Empire Jadi Tersangka Penyebar Berita Bohong

Berita kompas tv | 28 Januari 2020, 19:24 WIB
Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Jabar, Kombes Pol Saptono Erlangga menjelaskan penetapan tersangka para petinggi Sunda Empire dalam jumpa pers di Mapolda Jawa Barat, Selasa (28/1/2020). (Sumber: KOMPAS.COM/AGIE PERMADI)

Para pemimpin tersebut diperiksa secara mendalam terkait kegiatan Sunda Empire. Agar lebih jelas Polisi juga meminta keterangan dari para Sejarah, Budayawan hingga Ahli Pidana.

Berdasarkan keterangan yang telah didapatkan bahwa selama 2019, kelompok ini sudah empat kali melakukan kegiatan di Isola Universitas Pendidikan Indonesia.

Baca Juga: Rangga Sasana: Tak Perlu Resah dengan Sunda Empire, Masyarakat Justru Diuntungkan!

Polisi juga meminta keterangan saksi dari Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Provinsi Jawa barat. 

Diketahui bahwa kelompok yang mengaku mendapatkan sertifikat dari NATO ini tidak terdaftar sebagai ormas di Kesbangpol Jabar.

Penulis : Johannes-Mangihot

Sumber : Kompas TV


TERBARU