Peringatan Dini BMKG: Waspada Cuaca Ekstrem saat Libur Nataru 2024
Peristiwa | 2 Desember 2024, 21:05 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi sejumlah wilayah di Indonesia akan mengalami hujan dengan intensitas beragam saat libur Nataru 2024.
Kondisi cuaca ini diperkirakan akan memengaruhi sebagian besar daerah selama masa libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).
"Menjelang akhir Desember, sejumlah wilayah Indonesia diprediksi akan mengalami hujan dengan intensitas bervariasi, hujan ringan-sedang terjadi di sebagian Sumatra, Pulau Jawa, Kalimantan Tengah, dan Kalimantan Selatan," tulis BMKG melalui akun Instagram resminya Senin (2/12).
"Tetap waspada dan persiapkan lingkungan dengan baik untuk menghadapi potensi hujan di akhir tahun," lanjut BMKG.
Wilayah yang Diprediksi Terdampak
Hujan Ringan hingga Sedang:
Sebagian wilayah Sumatra, Pulau Jawa, Kalimantan Tengah, dan Kalimantan Selatan.
Hujan Sedang hingga Lebat:
Kalimantan Utara, sebagian wilayah Sulawesi, Bali, Maluku, Maluku Utara, dan Papua.
Baca Juga: Peringatan Dini BMKG Selasa 3 Desember: 18 Wilayah Dilanda Hujan Lebat hingga Intensitas Ekstrem
Penyebab Cuaca Ekstrem
Penulis : Kiki Luqman Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Kompas TV