> >

Tidak Ada Foto Jokowi di Kantor DPD PDI-P Sumut, Hasto: Tidak Ada Arahan DPP

Politik | 7 Mei 2024, 21:11 WIB
Sekjen PDI-Perjuangan Hasto Kristiyanto menjelaskan kerja Tim Pemenangan Nasional (TPN) Calon Presiden dan Wakil Presiden Ganjar Pranowo-Mahfud MD resmi berakhir. Acara pembubaran TPN Ganjar-Mahfud itu dilaksanakan saat acara halalbihalal di Rumah Pemenangan di jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat, Senin (6/5/2024) malam. (Sumber: KOMPAS TV)

“Ketika prinsip itu dilanggar dan tidak memberi keteladanan, maka muncul berbagai respons.”

Seperti diketahui, foto Presiden Jokowi tidak terlihat di kantor DPD PDI-P Sumatera Utara (Sumut), Senin (6/5/2024), saat Edy Rahmayadi menyerahkan formulir pendaftaran Pilgub Sumut ke kantor DPD PDIP di Jalan Jamin Ginting, Kota Medan.

Mengutip pemberitaan Tribunnews.com, di tembok Aula Bung Karno DPD PDIP Sumut hanya terlihat foto Wakil Presiden Ma'ruf Amin dan lambang negara Garuda Pancasila.

Menanggapi tidak adanya foto Jokowi tersebut, Wakil Ketua DPD PDI-P Sumut, Aswan Jaya menjelaskan bahwa foto Jokowi bukan sengaja tidak dipasang oleh pihaknya.

Baca Juga: [FULL] Cerita Jokowi Dikunjungi CEO Apple-Microsoft, Prihatin Indonesia Cuma Jadi Pasar Teknologi

Menurutnya foto orang nomor satu di Indonesia itu terjatuh saat pihaknya memasang spanduk.

"Itu jatuh. Jatuh waktu masang backdrop nggak sempat pasang lagi," kata Aswan.

 

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV, Tribunnews.com


TERBARU