Emil, Sandi, Erick Bersaing Ketat di Bursa Bacawapres, Insentif Elektoral Disebut Jadi Kunci
Politik | 23 Agustus 2023, 07:00 WIBDi pihak pro-Ganjar Pranowo, Ketua DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Achmad Baidowi menyebut pihaknya mengusulkan Sandiaga Uno sebagai bakal cawapres. Ia menyebut pasangan Ganjar-Sandiaga konsisten menempati pasangan teratas dalam simulasi survei-survei.
"Dalam simulasi di sejumlah lembaga survei itu menunjukkan pasangan Ganjar-Sandi teratas dibanding calon-calon lain. Ini menunjukkan Sandi dapat mendongkrak elektabilitas Ganjar, tapi itu sebatas tawaran kami sebagai pihak yang melakukan kerja sama politik dengan PDI Perjuangan,” kata Achmad.
Ahmad menyebut kepentingan PPP di Pemilu 2024 adalah meningkatkan perolehan kursi sehingga bisa berdiskusi di parlemen lagi.
Baca Juga: PDIP Wacanakan Usung Ganjar-Anies, PKS: Keputusan Kami, Anies Jadi Bakal Capres Bukan Cawapres
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Kompas TV