> >

Jonathan Latumahina Sebut David Ozora Kejang-kejang hingga 3 Hari Usai Dianiaya Mario Dandy

Hukum | 13 Juni 2023, 12:24 WIB
Kondisi terbaru David Ozora korban penganiayaan Mario Dandy cs kini mulai disuapi dan bisa mencari posisi tidur sendiri, Sabtu (18/3/2023). (Sumber: Twitter Jonathan Latumahina)

JAKARTA, KOMPAS.TV - David Ozara (17) disebut mengalami kejang-kejang hingga tiga hari lamanya setelah dianiaya oleh Mario Dandy Satriyo (20) di Perumahan Green Permata, Kelurahan Ulujami, Pesanggrahan, Jakarta Selatan pada 20 Februari 2023 lalu.

Demikian hal tersebut diungkapkan ayah David Ozora, Jonathan Latumahina, dalam sidang lanjutan kasus penganiayaan anaknya dengan terdakwa Mario Dandy di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada Selasa (13/6/2023).

Jonathan menjelaskan awalnya ia mendatangi rumah sakit di Permata Hijau setelah diberi tahu bahwa anaknya telah dianiaya.

Baca Juga: Jonathan Latumahina sedang Rapat dengan GP Ansor saat David Dianiaya Mario Dandy sampai Koma

Sesampainya di rumah sakit, Jonathan langsung menuju IGD dan bertemu dengan perawat. Perawat bilang, kata Jonathan, David akan diobservasi terlebih dahulu karena kondisinya yang tidak sadarkan diri.

Selanjutnya, Jonathan mengatakan bahwa anaknya David Ozora mengalami kejang-kejang saat menjalani perawatan di rumah sakit tersebut.

“David kejang-kejang dalam posisi rebah. Selang beberapa waktu, dia kejang-kejang lagi. Tiap durasi tertentu, David kejang-kejang,” kata Jonathan dalam persidangan.

Jonathan mengaku bahwa kejang-kejang yang dialami ankanya David Ozora terjadi terus-menerus sampai hari ketiga perawatan.

“Terus-menerus David kejang-kejang sampai hari ketiga. Komunikasi juga tidak bisa,” tutur Jonathan.

Baca Juga: Jadi Saksi di Sidang Mario Dandy, Ayah David Ozora Bawa Bukti Baru soal Kondisi Terkini Anaknya

Penulis : Tito Dirhantoro Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU