Soal Pengumuman Kepindahannya ke PPP, Sandiaga Uno: Teman-Teman Mohon Sabar
Politik | 22 April 2023, 15:23 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Terkait kepastian mengenai kepindahannya dari Partai Gerindra ke PPP, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno meminta masyarakat untuk bersabar.
"Ini kan sudah lewat bulan suci Ramadan, teman-teman mohon sabar karena dalam beberapa hari ke depan akan ada dalam suasana Lebaran 2023, kita masih dalam suasana maaf-memaafkan," kata Sandiaga di Masjid Istiqlal Jakarta, Sabtu (22/4/2023), dikutip dari Antara.
"Ya beberapa hari ke depan (akan diumumkan)," tambahnya.
Isu kepindahan Sandiaga dari Gerindra ke PPP mencuat dalam beberapa waktu terakhir. Apalagi dia sering menghadiri acara yang digelar PPP.
Kabar kepindahan mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu juga sempat disampaikan Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad.
Sandiaga beberapa kali sempat menegaskan akan tunduk pada partainya dan mendukung pencalonan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sebagai presiden.
Sandiaga mengaku terus berkomunikasi dengan Prabowo.
Baca Juga: Jokowi Ditanya soal Kriteria Cawapres Pendamping Ganjar: Kok Tanya Saya? Banyak yang Cocok
"Semuanya harus dalam bingkai politik yang saling menghormati, memahami, dan saling bersilaturahim dalam keberagaman kita, tentunya komunikasi baik silaturahim dalam politik dan kebangsaan akan kita lakukan," ungkapnya.
Sebelumnya Plt. Ketua Umum PPP Mardiono mengatakan pengumuman Sandiaga bergabung sebagai kader PPP menunggu pelepasan resminya dari Gerindra oleh Prabowo.
Penulis : Kiki Luqman Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Antara