> >

Dokter: Anak dengan Penyakit Jantung Rematik Sebaiknya Hindari Makanan Berglukosa Tinggi

Kesehatan | 16 Maret 2023, 20:26 WIB
Ilustrasi. Dokter menyarankan, anak dengan penyakit jantung rematik (PJR) sebaiknya menghindari konsumsi makanan yang mengandung glukosa tinggi. (Sumber: Shutterstock/diplomedia)

Perlu diketahui, penyakit jantung rematik awalnya merupakan demam rematik akut, yakni penyakit inflamasi atau peradangan karena antibodi yang dibentuk tubuh menyerang struktur tubuh yang mirip dengan bakteri streptococcus beta hemolyticus grup A.

Adapun tanda anak mengalami demam rematik akut adalah radang tenggorokan, nyeri menelan yang hebat, demam tinggi, jantung berdebar-debar, hingga nyeri pada persendian seperti pergelangan tangan, lutut, dan engkel, yang dapat berpindah-pindah.

Menurut Piprim, demam rematik akut dan penyakit jantung rematik dapat disebabkan oleh faktor genetik. 

Meski demikian, pola makan dan anak-anak yang mengalami low-grade inflamasi sebelumnya juga dapat menjadi faktor risiko penyebab penyakit tersebut.

Baca Juga: Waspadai Gejala Penyakit Jantung Bawaan pada Anak Sejak Dini

 

Penulis : Kiki Luqman Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Antara


TERBARU