> >

Pakar Ungkap 3 Hal Penting Mitigasi Gempa Bumi: Konstruksi Bangunan hingga Pendidikan Masyarakat

Update | 23 November 2022, 14:12 WIB
Seorang pria berjalan melewati bangunan yang rusak akibat gempa bumi yang melanda Cianjur, Jawa Barat, Selasa, 22 November 2022. (Sumber: AP Photo/Tatan Syuflana)

"Sekarang ini lagi musim hujan juga, sehingga memperparah kondisi, dalam artian tanahnya bisa lebih mudah bergerak, longsor, gerakan tanah, dan itu kan terjadi ya," ujarnya.

Bencana longsor yang terjadi, kata Denny, disebabkan oleh dua faktor, yakni gempa dan hujan di wilayah tersebut.

Ketiga, pendidikan masyarakat. Menurut Danny, pendidikan masyarakat juga tak kalah penting dalam mitigasi bencana gempa bumi. 

Baca Juga: Pakar Gempa Bumi Tegaskan Tak Ada Alat Prediksi Gempa, Pastikan Isu Viral Gempa Besar Susulan Hoaks

"Jadi meningkatkan pemahaman masyarakat tentang proses gempa itu sebetulnya apa, terus apa yang harus dilakukan sebelum gempa dan ketika gempa," ungkap penerima gelar doktor dari California Institute of Technology itu.

Menurutnya, pendidikan tentang gempa akan melindungi masyarakat dari hoaks yang banyak beredar pascagempa.

Sebagaimana telah diberitakan KOMPAS.TV sebelumnya, gempa magnitudo 5,6 mengguncang wilayah Cianjur dan sekitarnya pada Senin (21/11/2022). Gempa tersebut juga dirasakan masyarakat di wilayah Jawa Barat dan DKI Jakarta.

Ribuan masyarakat mengungsi dan ratusan warga dilaporkan meninggal dunia serta luka-luka akibat tertimpa bangunan yang runtuh. Hingga Rabu (23/11/2022) tim gabungan masih mencari sejumlah warga yang dilaporkan hilang dan tertimpa bangunan.

Baca Juga: Anggota DPR Tertawakan Kepala BMKG Masuk Meja saat Gempa Disorot, Ini 7 Langkah Penting Lainnya

Penulis : Nadia Intan Fajarlie Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU