> >

Panitia: Ratusan Ribu Orang Hadiri Muktamar Muhammadiyah, Jokowi bakal Beri Amanat

Muktamar muhammadiyah | 19 November 2022, 08:04 WIB
Sekretaris Panitia Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke-48 Nurul Yamin, Sabtu (19/11/2022), mengatakan ratusan ribu hingga jutaan orang akan menghadiri rangkaian acara muktamar di Solo, Jawa Tengah. (Sumber: Kompas TV)

SOLO, KOMPAS.TV - Ratusan ribu hingga jutaan warga Muhammmadiyah diperkirakan akan mengikuti rangkaian acara Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah di Solo, Jawa Tengah, yang bakal resmi dibuka pada hari ini, Sabtu (19/11/2022).

Sebagaimana dilaporkan jurnalis Kompas TV Cindy Dilapanga dari Stadion Manahan Solo yang menjadi venue acara pembukaan Muktamar Muhammadiyah, warga Muhammadiyah menyemut di sekitar stadion. 

Sekretaris Panitia Muktamar Muhammadiyah ke-48 Nurul Yamin menyebutkan, persiapan acara berjalan lancara. Warga Muhammadiyah, kata dia, diperkirakan akan mendatangi tempat-tempat acara Muktamar.

Ia mengatakan, acara Muktamar Muhammadiyah akan dibuka oleh Presiden Joko Widodo.

"Alhamdulilah, persiapan lancar insyaallah sebentar lagi akan dibuka. Akan diresmikan Presiden Jokowi pagi ini ," kata Yamin dalam Kompas Pagi Kompas TV, Sabtu. 

Baca Juga: Dihadiri Presiden dan Wakil Presiden, 2.000 Polisi Amankan Muktamar Ke-48 Muhammadiyah

"Beragam acara sudah disiapkan untuk hibur para penggembira. Ada peserta 6.000-an di stadion, diprediksi ratusan ribu hingga jutaan penggembira Surakarta datang gembirakan Muktamar ke-48 Muhamadiyah dan Aisyiyah," imbuhnya. 

Presiden Jokowi, kata Yamin, akan memberikan amanat pada acara pembukaan Muktamar.

"Presiden bakal memberikan amanat. Ini jadi salah satu referensi nanti tentang apa-apa yang dibahas dalam muktamar," jelasnya.

"Persidangan Muktamar Muhammadiyah nanti bakal menjawab isu dan materi tantangan bangsa dan juga kemanusiaan universal," sambungnya. 

Penulis : Dedik Priyanto Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU





A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: