> >

Hari Anak Nasional 2022, Puan: Pemerintah Harus Pastikan Kesejahteraannya

Politik | 22 Juli 2022, 21:30 WIB
Ketua DPR RI Puan Maharani. Momen Hari Anak Nasional 2022, Ketua DPR RI Puan Maharani meminta pemerintah untuk memastikan kesejahteraan anak. (Sumber: Dok. Humas BPIP)

JAKARTA, KOMPAS TV - Ketua DPR RI Puan Maharani meminta agar perayaan Hari Anak Nasional (HAN) yang diperingati setiap tanggal 23 Juli dijadikan pengingat bagi semua pihak untuk memenuhi hak-hak anak. 

Menurutnya, pemenuhan hak anak akan menjadi jaminan bagi masa depan Indonesia.

“Hari Anak Nasional 2022 harus menjadi momentum untuk meningkatkan kesejahteraan anak,” kata Puan kepada wartawan, Jumat (22/7/2022).

Ia menyebut, negara harus memastikan anak-anak Indonesia mendapatkan hak-haknya. 

Dimulai dari hak atas lingkungan keluarga dan pengasuhan alternatif, kesehatan dasar dan kesejahteraan, pendidikan, pemanfaatan waktu luang dan kegiatan budaya, serta perlindungan khusus anak.

Baca Juga: Harga Bahan Pokok Mahal, Puan Minta Pemerintah Harus Gencarkan Program BLT

“Karena pemenuhan hak anak menjadi pijakan masa depan bangsa, khususnya hak atas kesejahteraan mereka,” ujarnya.

Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu menjelaskan, konstitusi UUD 1945 telah mengatur pemberian perlindungan dan jaminan hak asasi manusia (HAM), termasuk hak memperoleh kesejahteraan bagi anak. 

Untuk merealisasikan hal tersebut, DPR saat ini tengah menginisiasi Rancangan Undang-undang Kesejahteraan Ibu dan Anak (RUU KIA).

“RUU KIA digagas untuk menciptakan sumber daya manusia (SDM) unggul yang akan membawa Indonesia semakin maju,” kata Puan.

Penulis : Fadel Prayoga Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU