Yenny Wahid Menjawab Dirinya PKB Gus Dur, Bukan PKB Cak Imin: Memang Begitu
Rumah pemilu | 23 Juni 2022, 10:16 WIB“Untuk meningkatkan soliditas suara PKB, idealnya Cak Imin mengupayakan rujuk dengan Mbak Yenny,” ungkapnya, Rabu malam (22/6/2022).
“Hanya saja, hal ini sulit dilakukan. Dan cenderung keduanya tidak menginginkannya,” imbuhnya.
Dalam survey Litbang Kompas terbaru yang diterbitkan Juni 2022, elektabilitas PKB memang turun, meskipun kecil.
PKB pada survei litbang Kompas Januari elektabilitasnya 5,5 persen (Januari), dan pada juni ini menjadi 5,4 persen.
Bahkan, nama Cak Imin sendiri tidak masuk dalam 10 besar capres.
Survei Litbang Kompas ini dilakukan melalui tatap wawancara muka yang diselenggarakan 26 Mei-4 Juni 2022, dengan responden sebanyak 1.200 orang dan dipilih secara acak.
Menggunakan metode pencuplikan sistematis bertingkat di 34 provinsi dengan tingkat kepercayaan 95 persen, margin error penelitian kurang lebih 2,8 persen.
Penulis : Dedik Priyanto Editor : Purwanto
Sumber : Kompas TV