Anggota Komisi IX DPR Minta Masifkan Peningkatan Testing dan Tracing dari Hulu ke Hilir
Politik | 12 Februari 2022, 01:15 WIBSelain itu, penetapan status level 3 ini, harus dibarengi dengan kebijakan dan strategi standar pendekatan berbasis risiko sehingga rencana aksi harus dilakukan dari hulu ke hilir.
"Pengawasan, pengetatan, dan penutupan jalur masuk penerbangan dan perbatasan harus diketatkan lagi, terutama dari wilayah epicentrum kasus, baik luar maupun dalam negeri. Sektor padat mobilitas manusia harus dikurangi," ujarnya.
Baca Juga: Kasus Covid-19 Meningkat, 18 Probable Omicron, Warga Banjarbaru Diminta Kurangi Mobilitas
Ia juga mendesak pemerintah agar mengevaluasi kebijakan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) 100 persen karena pertaruhannya adalah keselamatan peserta didik, warga sekolah, serta keluarga dan masyarakat.
"Pegangan bagi pemerintah saat menarik rem maupun menginjak gas dalam penetapan status PPKM adalah kebijakan yang komprehensif dan saintifik, konsistensi pemerintah serta kesadaran prokes masyarakat," katanya.
Penulis : Fadel Prayoga Editor : Fadhilah
Sumber : Kompas TV