Satgas Sebut 3 Provinsi Alami Peningkatan Kasus Covid-19 Sepekan Terakhir, Mana Saja?
Update corona | 2 November 2021, 22:37 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito mengungkapkan, terdapat tiga provinsi di Tanah Air yang mengalami lonjakan kasus Covid-19 selama seminggu ini.
Adapun hal tersebut disampaikan Wiku dalam konferensi pers secara virtual, Selasa (2/11/2021).
"Merujuk pada data tren kasus positif Covid-19 di 34 provinsi, terdapat tiga provinsi yang menunjukkan tren peningkatan pada minggu terakhir," kata Wiku seperti yang disiarkan kanal YouTube BNPB Indonesia.
Lebih lanjut dia menuturkan, tiga provinsi yang dimaksud yakni Jawa Barat, Gorontalo dan Maluku Utara.
Wiku menambahkan, ada 6 provinsi yang mengalami peningkatan kasus Covid-19 di minggu sebelumnya yang juga perlu diwaspadai.
Keenam provinsi yang dimaksud yaitu Bengkulu, Lampung, Daerah Istimewa Yogyakarta, Banten, Sulawesi Barat dan Papua.
"Hal ini perlu diantisipasi dan terus dievaluasi agar tidak kembali meningkat di minggu berikutnya," ujar Wiku menegaskan.
Baca Juga: Satgas Covid-19 Beberkan Persiapan Masa Transisi Pandemi Menjadi Endemi
Dia mengatakan, upaya yang terus dilakukan agar menekan penularan COVID-19 yakni dengan meningkatkan dan memperluas cakupan vaksinasi.
“Cakupan vaksinasi untuk membentuk kekebalan tubuh masyarakat penting untuk terus ditingkatkan dan diperluas agar dapat tercapai perlindungan maksimal,” jelasnya.
Penulis : Isnaya Helmi Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Kompas TV