> >

Jakarta Mulai Masuki Musim Hujan, Warga di Wilayah Rawan Banjir Diminta Siap-siap

Peristiwa | 8 September 2021, 11:10 WIB
Ilustrasi banjir. (Sumber: splash.com)

Dwikoritas menjelaskan, untuk puncaknya, diperkirakan terjadi pada Januari - Februari 2022 di sebagian besar wilayah di Indonesia.

"Puncak musim hujan 2021/2022 di sebagian besar daerah diperkirakan pada bulan Januari dan Februari 2022, yaitu di sebanyak 244 Zona Musim (ZOM) atau 71,3 persen," kata Dwikorita.

Baca Juga: Awas! Jakarta Berpotensi Banjir Hari Ini, BMKG: Jakut, Jaksel, Jaktim Hujan pada Sore dan Malam Hari

Kendati begitu, periode musim hujan secara keseluruhan atau umum di Indonesia akan terjadi pada periode Oktober 2021 hingga Maret 2022.

Kepala Pusat Informasi Perubahan Iklim BMKG, Dodo Gunawan mengatakan saat ini El Niño-Southern Oscillation (ENSO) dan Indian Ocean Dipole (IOD) sama-sama dalam keadaan netral.

Namun, Dodo menjelaskan, ada indikasi ENSO Netral akan berkembang menjadi La Nina pada akhir tahun 2021 berdasarkan pemantauan parameter anomali iklim global oleh BMKG dan institusi-institusi internasional lainnya.

Baca Juga: Teruntuk Warga Jakarta Selatan dan Timur, BMKG Peringatkan Adanya Potensi Banjir, Waspadalah!


 

Penulis : Hasya Nindita Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU