> >

Muhadjir Effendy Minta Pemda Tidak Stok Vaksin Karena Ketersediaan Aman

Berita utama | 2 September 2021, 15:23 WIB
Menko PMK Muhadjir Effendy (kanan) saat berdialog dengan tenaga kesehatan di RSUD Cilacap, Jumat (28/5/2021) (Sumber: Dok. Kemenko PMK)

Baca Juga: Indonesia Kembali Kedatangan Hampir 1,2 Juta Dosis Vaksin Pfizer

Terpisah, Ketua DPR Puan Maharani, mendorong pemerintah mempercepat dan melakukan pemerataan pemberian vaksin Covid-19 pada masyarakat agar tidak terjadi kesenjangan vaksinasi.

“Kita perlu bergotong royong untuk memastikan bahwa jangan sampai ada kesenjangan vaksinasi. Kita tidak bisa sehat sendiri, lingkungan kita juga harus sehat,” ujar Puan.

Dalam pernyataannya, Puan juga berharap percepatan vaksinasi anak di atas 12 tahun juga menjadi prioritas karena sudah mulai ujicoba untuk Pembelajaran Tatap Muka.

“Kita ingin memastikan bahwa anak-anak kita bisa bersekolah dengan aman dan sehat. Itu artinya tidak bisa hanya satu atau dua anak saja di satu sekolah yang sudah divaksinasi,” katanya.

 

Penulis : Ninuk Cucu Suwanti Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU