> >

Luhut Pastikan WNA yang Masuk Indonesia Telah Vaksin Dosis Lengkap dan Patuh Aturan

Peristiwa | 6 Juli 2021, 15:23 WIB
Tangkapan layar Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan saat memberikan keterangan kepada wartawan dalam konferensi pers secara virtual yang dipantau dari Jakarta, Senin (5/7/2021). (Sumber: Kompas TV/Ant)

Diberitakan sebelumnya, mulai 6 Juli 2021, WNA yang masuk ke Indonesia wajib menunjukkan kartu vaksinasi dosis lengkap.

"Seluruh WNA yang ke Indonesia, mulai 6 Juli 2021, harus menunjukkan kartu vaksin (fully vaccinated) dan hasil PCR negatif Covid-19 sebelum bisa masuk Indonesia," kata Juru Bicara Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Jodi Mahardi dalam keterangan tertulis di Jakarta, Minggu (4/7/2021).

Adapun persyaratan itu dikecualikan bagi diplomat dan pejabat asing setingkat menteri yang berkunjung dalam rangka praktik hubungan diplomatik seperti diterapkan di negara lain.

Baca Juga: Mulan Jameela Komentari Kebijakan WNA yang Masuk Indonesia di Tengah PPKM Darurat

Penulis : Nurul Fitriana Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU