> >

Kritik Amien Rais ke Jokowi, dari Presiden Tiga Periode sampai Tahlilan

Sosok | 17 Maret 2021, 06:45 WIB
Pendiri Partai Ummat Amien Rais memperkenalkan logo parta baru yang digagasnya, Selasa (10/11/2020). (Sumber: YouTube Amien Rais Official )

Baca Juga: Dituding Amien Rais Soal Isu 3 Periode, Jokowi: Jangan Buat Gaduh!

Soal tewasnya enam laskar FPI ini, Amien Rais yang membentuk Tim Pengawal Peristiwa Pembunuhan (TP3)  pun diundang ke Istana Negara bertemu langsung dengan Presiden Jokowi dan didampingi oleh Menkopolhukam Mahfud MD.

Amien dan kawan-kawan menyampaikan bahwa terbunuhnya enam laskar itu adalah sebuah pelanggaran HAM berat.

Tak berhenti sampai di sana, beberapa hari setelah pertemuan dengan Jokowi,  Amien dan TP3  menggelar tahlilan dan doa bersama dalam rangka 100 hari peristiwa unlawful killing terhadap 6 laskar FPI di Tol Jakarta-Cikampek. 

Dalam acara tersebut,  Amien Rais  mengatakan tentang perjuangan keluarga laskar dan tim TP3 dalam melalui peristiwa tersebut


"Mari kita terus berdoa. Ini jalan masih panjang. Akan ada trek dan macam-macam, kita berlindung kepada Allah," kata Amien dalam tahlilan yang digelar secara virtual tersebut, Selasa (16/3/2021). 


 

Penulis : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU