> >

Wagub DKI Jakarta Sebut PSBB Transisi Bakal Diperpanjang Lagi Karena Kasus Covid-19 Masih Tinggi

Kesehatan | 27 Agustus 2020, 22:07 WIB
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria saat mengunjungi Pasar Palmerah, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Sabtu (20/6/2020). (Sumber: Warta Kota/Desy Selviany)

Pada awalnya, PSBB transisi itu dilaksanakan selama 28 hari atau sampai 2 Juli 2020. 

Tetapi Gubernur Anies Baswedan memutuskan untuk memperpanjang PSBB transisi selama 14 hari hingga 16 Juli. 

Baca Juga: Pemprov DKI Jakarta Memperpanjang PSBB Transisi Fase 1 Selama 14 Hari

Karena jumlah kasus yang belum melandai, PSBB transisi kembali diperpanjang hingga hari ini. 
Hingga Kamis hari ini, jumlah pasien positif Covid-19 di Jakarta bertambah 820 orang.

Penambahan kasus itu merupakan angka tertinggi sejak munculnya kasus Covid-19 di Ibu Kota.

Sebelumya diberitakan, lima kota administratif di Provinsi DKI Jakarta dinyatakan berstatus zona merah.

Kelima kota tersebut masuk dalam daftar 32 daerah yang berstatus zona merah Covid-19. 

Demikian diungkapkan Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito melalui kanal YouTube Sekretariat Presiden, Kamis (27/8/2020).

"DKI Jakarta ini seluruh kotanya yaitu Jakarta Utara, Jakarta Pusat, Jakarta Timur, Jakarta Selatan dan Jakarta barat," kata Wiku, Kamis.

Penulis : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU