> >

7 Bahaya Konsumsi Kunyit Berlebihan, Dapat Picu Sakit Kepala hingga Batu Ginjal

Kesehatan | 9 Mei 2024, 15:03 WIB
Meski kunyit sangat bermanfaat, tetapi terlalu banyak mengonsumsinya justru akan mendatangkan berbagai masalah kesehatan. (Sumber: Pixabay)

Kunyit mengandung sekitar 2 persen oksalat, senyawa organik yang ditemukan dalam berbagai tumbuhan dan diproduksi juga oleh tubuh.

Pada dosis tinggi, oksalat atau asam oksalat dapat memperparah gejala, bahkan menyebabkan batu ginjal.

Kondisi tersebut dikarenakan oksalat dapat berikatan dengan mineral serta membentuk beberapa senyawa, seperti kalsium oksalat dan besi oksalat.

Pada orang dengan masalah ginjal, konsumsi oksalat tinggi dapat meningkatkan risiko batu ginjal dan masalah kesehatan lain.

5. Merangsang kontraksi pada ibu hamil

Kunyit populer sebagai ramuan untuk menghilangkan rasa nyeri akibat menstruasi. Tak hanya itu, bumbu dapur ini disebut dapat merangsang proses persalinan pada wanita hamil.

Meski hanya sedikit data klinis yang mendukung klaim tersebut, efek samping ini mungkin berhubungan dengan manfaatnya untuk meringankan gejala premenstrual syndrome (PMS).

Kendati demikian, hal itu bukan satu-satunya penyebab wanita hamil perlu menjauhi suplemen kunyit atau curcumin.

Rimpang ini juga memiliki efek pengencer darah yang dapat menyebabkan pendarahan, terutama jika dikonsumsi dalam jumlah banyak.

Namun, menambahkan sedikit kunyit sebagai bumbu pada makanan seharusnya tidak menjadi masalah.

6. Hipoglikemia

Efek kunyit bagi kesehatan lainnya ialah menurunkan kadar gula darah di dalam tubuh. Hal ini terjadi karena kandungan curcumin pada kunyit.

Bagi orang dengan masalah gula darah tinggi, fungsi kunyit ini bisa bermanfaat.

Namun, jika dikonsumsi berlebihan, efek samping kunyit adalah meningkatkan risiko hipoglikemia atau kadar gula darah di bawah normal. Kondisi ini bisa memicu berbagai gejala merugikan.

Baca Juga: Budidaya Kunyit Hitam Hasilkan Omsate Puluhan Juta Rupiah

7. Kekurangan zat besi

Bahaya konsumsi kunyit berlebihan selanjutnya adalah dapat menyebabkan tubuh kekurangan zat besi. Kunyit dapat mengganggu proses penyerapan zat besi oleh tubuh. 

Karena itu, hindari konsumsi kunyit terlalu banyak karena dapat meningkatkan risiko anemia akibat kurangnya zat besi di dalam darah.

 

Penulis : Switzy Sabandar Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Healthline


TERBARU





A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: