Apa Itu Microsleep yang Diduga jadi Penyebab Kecelakan Bus Rosalia Indah? Ini Bahaya dan Tandanya
Kesehatan | 12 April 2024, 10:57 WIBSaat terjadi microsleep, seseorang yang mengemudikan kendaraan akan mengalami hilangnya kesadaran beberapa detik sehingga membuat kendaraan hilang kendari.
Baca Juga: Kecelakaan Maut di Mudik 2024: Bus Rosalia Indah Terguling, Laka Beruntun di Tol Jakarta-Cikampek
Oleh karena itu, orang yang hendak berpergian jauh diimbau untuk menjaga tidur yang cukup, mengonsumsi makanan yang bergizi sehingga bisa mengemudi dalam keadaan fit.
Cara Mengatasi Microsleep
1. Ketika berada di rumah
- Usahakan untuk tidur yang cukup setiap malam, yakni sekitar 7–9 jam.
- Sebelum tidur, hindari minum minuman berkafein atau beralkohol dan perbanyak minum air putih.
- Matikan lampu kamar dan buat suasana kamarmu senyaman mungkin. Atur suhu kamar agar tidak terlalu dingin atau terlalu panas.
2. Ketika sedang berkendara
Hindari mengemudi ketika sedang mengantuk. Bila memungkinkan, minta teman untuk menyetir selama kamu tidur. Namun, jika kamu sedang berkendara seorang diri, lakukan beberapa hal berikut:
- Dengarkan lagu atau musik yang bertempo cepat.
- Segera menepi bila sudah tidak bisa menahan rasa kantuk.
3. Ketika sedang bekerja
- Jangan mengoperasikan mesin apa pun ketika mengantuk.
- Lakukan olahraga ringan, seperti meregangkan kaki atau berjalan, untuk mengusir rasa kantuk.
- Cuci muka atau berdiskusi dengan teman kantor perihal pekerjaan, untuk mengalihkan kantuk.
Penulis : Dian Nita Editor : Desy-Afrianti
Sumber : kemkes.go.id