> >

Blokade Total Israel Masuki Hari ke-13, 90 Persen Penduduk Gaza Kesulitan Air Bersih

Kompas dunia | 14 Maret 2025, 20:29 WIB
Blokade Total Israel Masuki Hari ke13 90 Persen Penduduk Gaza Kesulitan Air Bersih
Penduduk Palestina setelah menunaikan salat Jumat di Masjid Imam Syafii, Zeitun, Kota Gaza, 7 Maret 2025. (Sumber: Jehad Alshrafi/Associated Press)

GAZA, KOMPAS.TV - Pejabat Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) mengungkapkan kekhawatiran seiring blokade total Israel yang telah memasuki hari ke-13, Jumat (14/3/2025).

Pejabat Kantor Koordinasi Urusan Kemanusiaan PBB (OCHA), Olga Cherevko menyebut blokade total Israel akan memperburuk situasi 2,3 juta penduduk Gaza pasca-perang.

"Kami merasakannya di berbagai tingkatan. Harapan yang muncul saat gencatan senjata dimulai telah digantikan rasa takut, kewaspadaan, dan kekhawatiran bahwa pasokan akan habis," kata Cherevko dikutip Al Jazeera, Jumat (14/3).

Cherevko mengungkapkan, masyarakat Gaza saat ini menghadapi kerentanan pangan usai perang selama 16 bulan.

Situasi ini disebutnya "dapat memburuk secara cepat kecuali pasokan disuplai ulang."

Baca Juga: Dikecam Banyak Negara, AS dan Israel Kini Incar Afrika untuk Merelokasi Warga Palestina dari Gaza

Sejauh ini, enam dari 25 pabrik roti Program Pangan Dunia (WFP) PBB telah tutup.

Pasalnya, WFP kehabisan bahan bakar untuk mengoperasikan tempat-tempat tersebut.

Situasi Gaza diperparah dengan pemutusan akses listrik oleh Israel.

Pemutusan listrik membuat fasilitas penyulingan air di Gaza tidak bisa beroperasi, memperparaha kerentanan air bersih.

Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU