> >

Kabut Asap Tebal Menyelimuti Kota-Kota di Asia Selatan dan Tenggara

Kompas dunia | 14 November 2024, 23:05 WIB
Merpati beristirahat di tiang lampu lalu lintas yang dikelilingi lapisan kabut asap tebal di New Delhi, India, Kamis, 14 November 2024. (Sumber: AP Photo/Manish Swarup)

Hanoi memiliki sekitar 1 juta mobil dan hampir 7 juta sepeda motor. Banyak kendaraan di Hanoi yang sudah tua dan tidak memenuhi standar emisi. Proyek konstruksi juga tidak menghentikan debu keluar, dan pabrik-pabrik menggunakan bahan bakar fosil untuk listrik, yang berkontribusi terhadap kabut asap kota.

Selain itu, kualitas udara Bangkok juga mencapai tahap tidak sehat menurut kelompok IQAir. Departemen Meteorologi Thailand mengatakan tingkat ventilasi udara buruk dan lapisan inversi atmosfer menyebabkan partikel di udara terakumulasi.

 

Penulis : Tussie Ayu Editor : Vyara-Lestari

Sumber : The Associated Press


TERBARU