Hizbullah Luncurkan Kompleks Rudal Bawah Tanah, Upaya Pertahanan Hadapi Serangan Israel
Kompas dunia | 17 Agustus 2024, 01:05 WIBDalam video yang sama, menampilkan pula gambar Imad Mughniyeh, pemimpin militer Hizbullah yang tewas dalam serangan di Suriah pada 2008.
Mughniyeh digantikan oleh Fouad Shukr, yang juga tewas dalam serangan Israel di Beirut pada 30 Juli 2024.
Ketegangan antara Israel dan Hizbullah semakin meningkat belakangan ini, menyusul serangkaian serangan lintas batas yang semakin intensif.
Eskalasi ini terjadi di tengah serangan besar-besaran Israel di Gaza yang telah menewaskan lebih dari 40.000 orang sejak Oktober lalu, setelah serangan dari kelompok perlawanan Palestina, Hamas.
Situasi yang semakin memanas ini memicu kekhawatiran akan terjadinya perang skala penuh antara Israel dan Hizbullah. Kondisi ini semakin memperburuk krisis yang telah melanda kawasan Timur Tengah sejak lama.
Baca Juga: Ini Kekuatan Gempur Terbaru Hizbullah yang Sangat Ditakuti Israel: Drone Intel dan Pengebom
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Anadolu