> >

Gedung Putih Bantah Isu Kesehatan Mental Biden: Dia Tidak Sakit Parkinson

Kompas dunia | 9 Juli 2024, 11:22 WIB
Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden berpidato selama rapat umum kampanye, Jumat, 28 Juni 2024, di Raleigh, Carolina Utara. Biden hari Jumat, 28/6/2024, mumet dan bekerja keras meredakan kekhawatiran Demokrat atas penampilannya yang payah saat debat melawan mantan Presiden Donald Trump. (Sumber: AP Photo)

Dalam konferensi pers tersebut, Jean-Pierre juga menjawab pertanyaan mengenai kemungkinan Biden merilis rekam medis lengkapnya. 

Dia mengatakan bahwa Biden telah membagikan laporan medis yang komprehensif dan rinci, sejalan dengan standar yang diberikan oleh mantan Presiden Barack Obama dan George W. Bush. 

Namun, perbandingan dengan Senator John McCain yang pada 2008 mengizinkan wartawan meninjau lebih dari 1.100 halaman rekam medisnya saat mencalonkan diri sebagai presiden pada usia 71 tahun tetap menjadi sorotan.

Presiden Joe Biden menegaskan pada hari Senin bahwa ia tidak akan mundur dari Pemilu AS meskipun ada seruan dari beberapa anggota partai Demokrat untuk menghentikan drama internal partai sejak penampilan debatnya yang mengecewakan bulan lalu.

Hal tersebut ditegaskan Biden melalui surat terbuka kepada anggota Kongres Demokrat di Washington. 

Biden menekankan tekadnya untuk tetap maju dalam pemilihan presiden 2024 dan menyerukan persatuan partai untuk mengalahkan calon presiden dari Partai Republik, Donald Trump.

Dalam surat dua halaman yang dibagikan oleh kampanye pemilihannya, Biden menekankan bahwa "satu tugas" partai adalah mengalahkan Trump dalam pemilihan mendatang. 

"Masih ada 42 hari menuju Konvensi Demokrat dan 119 hari menuju pemilihan umum," tulis Biden dikutip dari Associated Press, Selasa (9/7/2024).

"Setiap melemahnya tekad atau kurangnya kejelasan tentang tugas yang dihadapi hanya akan menguntungkan Trump dan merugikan kita. Saatnya bersatu, maju sebagai partai yang solid, dan mengalahkan Donald Trump," tegas Biden.

Baca Juga: Momen Joe Biden Tegaskan Tolak Mundur dari Capres AS

 

 

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Associated Press/BBC


TERBARU