> >

Israel Kembali Tembaki Warga Gaza yang Tunggu Truk Bantuan, 12 Orang Tewas

Kompas dunia | 1 April 2024, 07:40 WIB
Warga Palestina mengumpulkan harta benda mereka yang tersisa dari bawah reruntuhan bangunan hunian keluarga Moussa yang hancur akibat serangan udara Israel di kamp pengungsi Maghazi di bagian tengah Jalur Gaza, Jumat, 29 Maret 2024. (Sumber: AP Photo/Ismael Abu Dayyah)

Baca Juga: Serangan Udara Israel Hantam Kamp Tenda Pengungsi di Rumah Sakit Gaza, 2 Warga Palestina Tewas

Pesawat tempur Israel juga melakukan serangkaian serangan udara di Kota Deir al-Balah, menurut laporan dari sumber lokal.

Sementara tank-tank Israel melakukan penetrasi ke pinggiran wilayah pesisir Al-Mawasi di Khan Yunis, selatan Jalur Gaza. Sebelumnya, Israel menetapkan wilayah tersebut sebagai zona aman bagi warga sipil Palestina.

Artileri Israel juga menargetkan Jalan Al-Sikka dan Jalan Salah al-Din di timur Jabalia, serta kota Beit Hanoun di utara Jalur Gaza.

Otoritas kesehatan Gaza mengonfirmasi jumlah kematian warga Palestina akibat serangan Israel sejak 7 Oktober 2023 telah mencapai sedikitnya 32.782 orang, mayoritas perempuan dan anak-anak. Sekitar 75.298 orang terluka.

Adapun ribuan orang masih terperangkap di bawah reruntuhan atau tersebar di jalan-jalan di seluruh Gaza karena pasukan pendudukan Israel terus menghalangi pergerakan tim medis dan pertahanan sipil.

Israel dituduh melakukan genosida di Mahkamah Internasional (International Court of Justice/ICJ) dalam kasus yang diajukan Afrika Selatan.

Putusan sementara ICJ pada Januari lalu memerintahkan Tel Aviv untuk menghentikan tindakan genosida dan mengambil langkah-langkah untuk menjamin bantuan kemanusiaan mengalir untuk warga sipil di Gaza.

 

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : WAFA/Anadolu


TERBARU