> >

Geger Video Staf Senator AS Berhubungan Seksual Sesama Lelaki di Ruang Sidang, Publik Murka

Kompas dunia | 22 Desember 2023, 08:17 WIB
Staf senator Ben Cardin yang kini sudah dipecat, Aidan Maese-Czeropski. Gedung Kongres AS Capitol Hill akhir pekan lalu diguncang video eksplisit dua pria berhubungan seks di ruang sidang Senat, salah seorang dalam video tersebut adalah Aidan Maese-Czeropski, staf resmi senator Partai Demokrat, Ben Cardin. (Sumber: New York Post)

Secara terpisah, anggota Kongres Max Miller (Republik) mengatakan kepada Daily Caller bahwa Maese-Czeropski telah menyapanya pada awal minggu ini, sambil meneriakkan “Bebaskan Palestina!” saat Miller sedang diwawancarai oleh NBC. Tapi Maese-Czeropski membantah tuduhan itu.

Polisi Capitol mengatakan kepada media bahwa mereka sedang menyelidiki apa yang terjadi di ruang sidang.

 

Pengacara Jonathan Turley, seorang analis hukum Fox News dan profesor hukum Universitas George Washington berspekulasi di blognya bahwa potensi tuntutan pidana dapat mencakup "masuk tanpa izin, tindakan tidak senonoh, atau penyalahgunaan properti publik".

Ulah tersebut menimbulkan berbagai cemoohan dan kemarahan, terutama di kalangan kaum konservatif di media sosial.

Anggota Kongres yang baru saja digulingkan, George Santos, menanggapi pernyataan Maese-Czeropski, dengan memposting di X, “Berhubungan seks di gedung pemerintah Amerika Serikat dan merekamnya adalah alasan Anda menjadi sorotan panas. Kamu menjadi gay dan melakukan hubungan seks gay. TIDAK ADA ORANG yang peduli…”

Tindakan cabul itu terjadi di mana Senator Amy Klobuchar duduk di ruang sidang tersebut, ruangan yang juga pernah menjadi tempat sidang komisi 9/11,  20 tahun lalu.

Sementara Madison Cawthorn, mantan staf kongres yang menjadi anggota kongres satu periode, menyebut bahwa Washington penuh dengan “penyimpangan seksual” yang diposting di X: “Sudah kubilang.”

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Time / The Daily Caller


TERBARU