> >

Rusia Akui Adanya Inisiatif Perdamaian dari Vatikan soal Ukraina, namun Belum Ada Misi ke Moskow

Kompas dunia | 26 Mei 2023, 21:31 WIB
Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy disambut Paus Fransiskus di Vatikan pada hari Sabtu, (13/5/2023). Rusia menunjukkan pandangan positif terhadap inisiatif perdamaian Paus Fransiskus terkait Ukraina, namun menegaskan belum ada rencana untuk misi Vatikan ke Moskow. (Sumber: AP Photo)

Fransiskus mengumumkan adanya misi perdamaian saat dalam perjalanan pulang bulan lalu dari Hungaria, di mana ia bertemu dengan utusan Gereja Ortodoks Rusia yang sangat mendukung perang Kremlin.

Dalam beberapa minggu terakhir, Fransiskus bertemu Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy di Vatikan, menegaskan ia tidak akan menerima konsesi wilayah dan menolak pernyataan Fransiskus mengenai korban di kedua belah pihak konflik, dengan mengatakan tidak ada kesetaraan antara korban dan penyerang.

Zuppi mencatat harapan perdamaian Fransiskus "membuat Sang Paus menangis," merujuk pada 8 Desember, ketika Fransiskus menangis di hadapan patung Santa Maria di pusat Roma saat berdoa untuk perdamaian di Ukraina.

 

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Associated Press


TERBARU