> >

Bencana Iklim Besar, Korban Tewas Akibat Banjir di Pakistan Lebihi 1.000 Orang!

Kompas dunia | 29 Agustus 2022, 06:53 WIB
Satu keluarga berjalan menerobos banjir yang terjadi setelah hujan deras mengguyur Jaffarabad, sebuah distrik di Provinsi Baluchistan, Pakistan pada Rabu, 24 Agustus 2022. Hujan telah memicu terjadinya banjir bandang dan menyebabkan kerusakan di banyak wilayah Pakistan sejak Juni. Sedikitnya 900 orang tewas dan sekitar 50.000 lainnya kehilangan tempat tinggal, menurut badan penanggulangan bencana Pakistan. (Sumber: AP Photo/Zahid Hussain)

Baca Juga: Pakistan Nyatakan Keadaan Darurat Bencana, Dampak Banjir dan Longsor Sudah Diderita 4 Juta Orang

“Ini adalah sesuatu yang merupakan krisis global dan tentu saja kita akan membutuhkan perencanaan yang lebih baik dan pembangunan berkelanjutan di lapangan. Kita perlu memiliki tanaman serta struktur yang tahan iklim,” katanya.

Pada bulan Mei, Senator Rehman mengatakan kepada BBC Newshour bahwa baik bagian utara dan selatan negara itu telah mengalami peristiwa cuaca ekstrem karena kenaikan suhu. "Jadi di utara sebenarnya kita baru saja mengalami banjir semburan danau glasial. Hal ini sering kami alami karena Pakistan adalah rumah bagi jumlah gletser tertinggi di luar wilayah kutub,” ujarnya.

Pemerintah telah mengerahkan tentara untuk membantu otoritas sipil dalam operasi penyelamatan dan bantuan di seluruh negeri. Tentara Pakistan juga mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa mereka menerbangkan 22 turis yang terperangkap di sebuah lembah di utara negara itu ke tempat yang aman.

Perdana Menteri Shabaz Sharif mengunjungi korban banjir di kota Jafferabad di Baluchistan. Dia berjanji pemerintah akan menyediakan perumahan bagi semua orang yang kehilangan rumah.
 

Penulis : Tussie Ayu Editor : Iman-Firdaus

Sumber : The Associated Press


TERBARU