> >

Makin Parah, Deforestasi di Amazon Brasil Catat Rekor Tertinggi

Kompas dunia | 5 Juni 2021, 02:10 WIB
Dalam file foto 31 Agustus 2019 ini, Kepala Adat Krimej Kadjyre Kayapo melihat ke jalan yang dibuat oleh para penebang di perbatasan antara Cagar Biologi Serra do Cachimbo Amazon, depan, dan tanah adat Menkragnotire, di Altamira, negara bagian Para, Brasil. (Sumber: AP Photo/Leo Correa, File)

"Ini telah menghabiskan dua setengah tahun membongkar kebijakan pengendalian deforestasi," kata Observatorio.

LSM tersebut juga mengecam Menteri Lingkungan Ricardo Salles karena "melumpuhkan" badan inspeksi IBAMA yang memantau deforestasi.

"Kepemimpinan IBAMA baru saja dicabut karena kecurigaan bahwa ia beroperasi untuk mendukung para penebang," kata LSM tersebut.

Salles dan anggota lain dari kementeriannya saat ini sedang diselidiki oleh jaksa atas dugaan keterlibatan dalam ekspor kayu ilegal untuk dijual di Eropa dan Amerika Serikat.

Dari awal tahun ini hingga 28 Mei, sekitar 2.337 km persegi hutan hujan Amazon ditebang oleh industri penebangan dan pertanian.

Baca Juga: Brasil Kerahkan Pesawat Padamkan Kebakaran Hutan Amazon

Menurut Observatorio, jika angka bulanan meningkat terus pada bulan Juni dan Juli, rekor buruk lain akan tercipta dengan 4 tahun berturut-turut angka deforestasi yang semakin tinggi.

Pada tahun lalu dari Agustus 2019 hingga Juli 2020, 9.216 km persegi hutan hujan Amazon hilang dan meningkat 34 persen dari tahun sebelumnya.

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU