> >

Bolehkah Mengonsumsi Nanas yang Dicampur dengan Susu? Ini Penjelasannya

Mitos | 26 Juni 2022, 10:44 WIB
Ilustrasi. Mengonsumsi nanas dan susu seringkali disebut tidak boleh dikonsumsi secara bersamaan maupun berurutan, benarkah? (Sumber: diet plan 101)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Mengonsumsi nanas dan susu secara bersamaan maupun berurutan satu sama lain seringkali disebut memiliki dampak yang tidak baik bagi kesehatan.

Rumor tertentu mengklaim bahwa mencampur nanas dan susu menyebabkan sakit perut, mual , dan diare. 

Bahkan di beberapa negara terdapat rumor bahwa memakan nanas dan susu dapat menyebabkan kematian.

Lantas, apakah hal tersebut benar atau hoaks semata? Apa boleh nanas dicampur susu?

Baca Juga: Viral Ramuan Kulit Nanas Turunkan Berat Badan Hingga Manfaat Bunga Telang untuk Tubuh!

Dalam sebuah artikel Healthline yang telah ditinjau oleh Ahli Diet Jilian Kubala MS, RD menyebut mitos bahaya nanas dan susu tidak bisa dibuktikan secara ilmiah, dikutip Minggu (26/6/2022).

Nanas merupakan buah tropis yang terkenal dengan ciri khas rasanya yang manis dan asam.

Faktanya, nanas adalah buah tropis terpopuler ketiga di dunia setelah pisang dan jeruk.

Sementara itu, susu merupakan minuman bergizi tinggi yang menyediakan ketiga makronutrien, lemak, protein, dan karbohidrat, serta berbagai vitamin dan mineral.

Dalam sebuah peneliatan dengan objek tikus, mengonsumsi kedua makanan tersebut pada saat yang sama sangat aman. 

Penulis : Dian Nita Editor : Purwanto

Sumber : Healthline


TERBARU